Pages

Senin, 21 Maret 2011

Mencoba Menangkap Makna di Balik Sebuah Peristiwa

Banyak orang yang bilang, “Sabar, pasti ada hikmah dibalik musibah yang kamu alami” kala menghibur kenalan/teman/saudara yang sedang ditimpa musibah. Entah sekedar basa basi atau memang kesadaran diri bahwa dibalik tiap peristiwa pasti ada hikmah yang dapat dipetik. Namun tak pernah aku dengar ada yang bilang, “pasti ada hikmah dibalik rejeki melimpah yang kamu terima… dibalik tubuh sehatmu yang tak pernah sakit… dibalik wajah tampan/cantikmu…” dan sebagainya yang bernilai positif. Apakah memang hikmah hanya ada dibalik sebuah musibah? Dibalik sesuatu yang menurut pandangan kita tidak baik? Dibalik sesuatu yang menurut penilaian kita buruk?
Dalam ajaran agama yang saya anut, Tuhan menyuruh manusia untuk memahami ayat-ayat Nya. Ayat yang tertulis maupun tidak tertulis. Ayat tertulis yaitu apa yang tercantum dalam kitab suci. Ayat yang tak tertulis yaitu alam semesta, dunia di sekitar kita.
Ayat yang tertulis, bisa jadi setiap hari kita baca. Bisa jadi setiap minggu kita baca. Bisa jadi telah merupakan rutinitas kita. Tapi apakah sekedar membaca sudah dapat dikatakan memahami?
Ayat yang tak tertulis lebih rumit lagi. Mampukah kita merenungkan setiap peristiwa dalam kehidupan kita, setiap kejadian dilingkungan sekitar kita, lantas menemukan makna dari setiap peristiwa itu? Mungkin ada beberapa orang yang dikala malam, sebelum beranjak ke tempat tidur, menyempatkan diri merenungkan kejadian apa saja yang dialaminya seharian tadi. Merenungkan perbuatan apa saja yang telah dilakukannya. Lantas membuat catatan kecil untuk menutup perjalanan hidupnya hari itu. Seberapa banyak orang yang melakukan hal ini?
Lebih banyak lagi yang menjalani hari sekedar menjalani saja. Yang sudah terjadi ya sudah. Apa maknanya? Apa hikmahnya? Ah, kok mempersulit diri dengan mempertanyakan hal itu. Saya dapat digolongkan kedalam kelompok ini. Lho, terus kenapa membuat tulisan ini?
Tulisan ini dibuat sebagai refleksi diri saya sendiri. Bahwa jalan hidup saya masih ’salah’ dan saya harus memperbaikinya. Tulisan dapat juga sebagai ajakan bagi anda yang masih menjalani hidup seperti saya. Mari sama-sama kita perbaiki diri!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ray Templates

free counters
Get Free Music at www.divine-music.info
Get Free Music at www.divine-music.info

Free Music at divine-music.info